Adalah seorang pelancong asal Serawak, Malaysia, Reuben Teo (31) yang telah membuktikan bahwa negeri Korea Utara layak untuk dijadikan salah satu destinasi wisata yang menarik. Reuben Teo mengunjungi Korea Utara sekitar sebulan yang lalu, meskipun secara sembunyi-sembunyi dia berhasil mengabadikan gambar-gambar tentang suasana di Korea Utara. Kondisi Korea Utara ternyata sangat indah, bersih, tertib, dan jauh dari susana negeri komunis tertutup yang sangar.
Kebersihan kota-kota di Korea Utara sesuai dengan foto-foto yang diunggah Reuben Teo dan dimuat oleh Dailymail.co.uk demikian menyolok karena tidak ada sehelai sampah pun yang tercecer.
Kebersihan kota-kota di Korea Utara sesuai dengan foto-foto yang diunggah Reuben Teo dan dimuat oleh Dailymail.co.uk demikian menyolok karena tidak ada sehelai sampah pun yang tercecer.
Pemandangan ibukota Korea Utara, Pyongyang, saat malam hari yang selama ini diberita-kan oleh media Barat tidak segemerlap ibukota Korsel, Seoul, ternyata tak sepenuhnya benar.
Berdasar hasil jepretan foto Reuben Teo, Pyongyang ternyata cukup gemerlap bahkan indah saat malam hari seperti kota-kota besar lainnya di dunia.
Intinya menurut Reuben Teo, Korut ternyata merupakan negara indah dan penduduknya termasuk “biasa-biasa saja dan santai” ketika melihat orang asing.
Reuben malah menganjurkan bahwa Korut sebenarnya merupakan tempat tujuan wisata potensial yang layak dikunjungi.
Buktinya orang asing di Korut yang datang sebagai turis ternyata aman-aman saja asal mengikuti prosedur yang diberlakukan oleh Korut.
Bagaimana, Anda Tertarik ? Layak untuk dipertimbangkan dan silahkan masukkan dalam list rencana destinasi wisata Anda ke depan.
Tidak ada komentar